Kawasan Raffles Place, Spot Terbaik Menikmati Senja di Singapura

Kawasan Raffles Place, Spot Terbaik Menikmati Senja di Singapura

Selain naik perahu, Singapore River juga bisa dinikmati dari tepian sungai. Tepatnya di daerah sekitar Raffles Place, kamu bisa duduk-duduk sambil memperhatikan indahnya sungai yang membelah kota Singapura. 



Keluar dari stasiun MRT Raffles Place, kamu akan bertemu dengan patung anak-anak yang sedang meloncat ke dalam sungai. Di tepian Singapore River ini memang terdapat beberapa patung. Selain patung anak-anak, ada juga patung tiga orang Tiongkok, Melayu dan Eropa. Patung ini menggambarkan bahwa di Singapura sejak dulu sudah terjadi interaksi antara berbagai etnis. 




Puas mengagumi (juga berfoto dengan) patung-patung, saatnya menyebrang melalui Cavenagh Bridge. Jembatan tua ini dibangun pada abad ke-19, dan hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki. Berdirilah di tengah Cavenagh Bridge, dan lihat ke sekeliling. Kamu akan melihat Kemegahan Singapura. Mulai dari Marina Bay Sands, bangunan klasik seperti Hotel Fullerton, Victoria Hall, Asian Civilization Museum sampai bangunan modern yang megah dan futuristik.



Waktu terbaik mengunjungi kawasan ini adalah saat menjelang pergantian hari. Selain cuaca tidak terlalu panas, pada senja hari, kamu bisa melihat matahari perlahan turun digantikan dengan gemerlapnya lampu-lampu dari gedung-gedung pencakar langit. 

Siapkan kamera dan pose terbaik karena banyak sekali spot foto menarik di sepanjang tepian Singapore River ini. Psst... Banyaknya tempat duduk yang disediakan membuat kamu akan betah melihat dinamika kehidupan modern Singapura. Mulai dari karyawan yang keluar kantor sampai orang-orang yang melakukan berbagai aktivitas, seperti lari dan yoga, atau yang hanya sekedar duduk-duduk sambil menikmati es krim murah meriah. 


Asri Mirza

Foto: Asri